Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2017

Sabar

Ini tulisan yang kedua pada tema sabar kali ini, gara-gara tidak klik save tulisan yang hampir selesai hilang semua karena hanya tidak melakukan satu hal, tergesa-gesa karena tidak sabar ingin segera mengumpulkan tugas ini, malah berakhir lelah dan berujung malas untuk mengulangi lagi. Ini salah satu contoh dari ketidak sabaran, tidak sabar karena ingin segera terpenuhi, padahal jika saya bersabar sedikit saja, dan ada dalam kesadaran sepertinya tidak akan terjadi hal-hal kecil seperti itu. Benar sekali kata pepatah yang mengatakan " الصبر يعين على كل عمل" Kesabaran itu menolong segala perbuatan. Apapun itu bentuk perbuatannya, contoh ketika memasak, dibutuhkan kesabaran yang besar untuk mendapatkan hasil masakan yang enak. Beragam bentuk kesabaran dalam hidup ini harus kita lakukan, sabar dalam ketaatan, sabar tidak mengikuti nafsu, sabar dalam meninggalkan maksiat, dan sabar lainnya, dan sabar harus kita latih setiap hari, karena hakikat sabar adalah menahan. pernahka

Allah lebih sayang dirimu mah...

23 tahun sudah perpisahan saya dengan mamah, selama itulah proses pendewasaan berlangsung bagi saya dan adik-adik saya, kami berempat tiga perempuan dan satu kakak lelaki. Tragedi kecelakaan angkot dengan kereta api di bandung tahun 1994 menjadi takdir perpisahan kami, dan hanya untaian-untaian doa yang bisa kami berikan untuk mamah terbaik kami sejak itu. Mamah adalah seorang yang baik dan murah hati sekali, dimata orang yang mengenali mamah seperti tetangga, saudara-saudara bapak atau saudara mamah sendiri, semua merasa kehilangan ketika Allah memanggilnya, sampai-sampai jika kami bersilaturahmi ke keluarga mamah sering sekali melihat mereka meneteskan air mata karena mengingat sosok mamah . Didalam keluarga, mamah adalah seorang mamah yang rajin, tegas dan serius dalam mendidik kami untuk menjadi pribadi yang mandiri , sejak sd saya masih ingat selalu di suruh untuk mengerjakan tugas-tugas rumah, dan mengasuh adik, kakak laki-laki saya sudah diajarkan untuk berjualan es keliling

Galau....

Setiap manusia pastinya sering dihadapkan dengan permasalahan, apapun itu masalahnya, besar atau kecil masalah itu, kunci agar kita tidak mengalami galau adalah berserah, ya.. berserahlah kepada Allah, karena tidak ada sesuatu pun yang terjadi tanpa takdir Allah. Bisa jadi masalah yang terjadi pada diri kita adalah hasil dari buah tangan yang kita lakukan, atau ujian Allah untuk kita agar ditingkatkan derajat kita disisi-Nya., dan apakah kita termasuk hamba yang syukur atau kufur. Dalam surat At-thalaq Allah menyebutkan kunci agar kita keluar dari kegalauan, di akhir ayat ke 2 Allah berfirman : barang siapa yang bertakwa Allah akan memberikan jalan keluar", dilanjutkan diayat ke 3, dan diberikan rezeki dari arah yang tidak disangka, dan barang siapa bertawakkal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan keperluannya", lalu diakhir ayat ke 4 Allah kembali menegaskan "barang siapa bertakwa kepada Allah, niscaya Dia menjadikan kemudahan baginya dalam urusannya". J

Mantan

Pagi itu saya didatangi oleh seorang adek tingkat ke asrama, saya langsung teringat kalau saya meminta tolong untuk mengisikan buku-buku pdf yang bagus, dan apa saja yang bermanfaat di hardisk, ketika itu hari jum'at, waktu libur kuliah ketika saya dicairo, dan biasanya saya gunakan untuk mencuci baju-baju selama semingguan, karena sayang kalau meninggalkan mata pelajaran kuliah, jadinya baju kotor dibiarkan menumpuk, apalagi ketika itu kalau tak salah saya tingkat akhir. Setelah saya tahu dia nunggu di halte bis, saya keluar asrama dan langsung saya ambil hardisk tersebut, senyuman manis andalan dan ucapan terimakasih mengakhiri pertemuan, dan saya pun melanjutkan kerja rodi. :D Awal pertemuan dengan dia kita sebut seterusnya Mr. R ketika saya sedang silaturahmi ke rumah teman dan suami teman mengundangnya juga, tak banyak bicara ketika itu, Mr. R hanya tersenyum-senyum, saya saja paling yang banyak tanya, karena merasa kaka tingkat, yah harus supel donk :). Bulan demi bulan, d

Kota ku....

Nasib masih menjadi kontraktor, pindah-pindah tempat menjadi langganan buat saya dan keluarga kecil kami, setelah menikah 8tahun yang lalu, saya diboyong suami ke kampungnya di ngawi jawa timur, dan sebelum kuliah saya sudah menghabiskan 6 tahun setengah didaerah itu untuk menimba ilmu di pesantren. Beberapa bulan setelah menikah di ngawi terasa hambar karena kegiatan seperti monoton, dan kebetulan ada yang membutuhkan tenaga kami di bandung, saya dan suami langsung ke bandung, perjalanan tidak semulus yang kita bayangkan dan membuat kita harus kembali ke ngawi, karena kebetulan saya harus mengurus bayi pertama yang baru lahir, tahun pertama anak mulai tumbuh besar, kita pun kembali lagi ke bandung, serasa terus dipanggil dan dilambaikan tangan oleh penghuni kota itu dan seluruh keadaannya yang selalu membuat saya kangen, lahir dikota kembang yang penuh keramahan, dan dikelilingi keluarga, saudara yang selalu peduli membuat saya selalu dibuat kangen oleh mereka, belum lagi tempat-temp

On Time

Time is money, ialah salah satu kata pepatah yang sering dilontarkan ketika kita harus menghargai waktu, begitu juga  perkataan ulama yang mengatakan waktu adalah kehidupan, jika sebagian waktu kita hilang maka hilanglah sebagian hidup kita. Allah pun menyebutkan berkali-kali didalam Al-quran mengenai waktu, dalam surat الشمس،الضحى،الليل، dan yang paling dihafal pastinya surat العصر yah..., singkat dan isinya sangat mengena sekali. Allah menunjukkan kepada setiap hambanya bahwa waktu itu sangatlah penting, karena waktu sangat berhubungan dengan hidup kita, jika kita tidak mengunakannya dalam kebaikan, maka waktu akan menggunakan kita dalam keburukan. Sejak sd kita sudah diajarkan bagaimana kita harus mengatur hari-hari kita agar bermanfaat, khususnya untuk diri sendiri dan umumnya untuk orang lain, karena kita tidak mau kan jika masuk dalam golongan hamba yang merugi, seperti Allah sebutkan dalam surat Al-ashr. Ketika menikah banyak sekali perubahan-perubahan dalam mengatur waktu,

Mimpi itu...

Sering banget yah kita mimpi dalam tidur, mimpi dapet rezeki, mimpi pergi umroh, mimpi jatuh, dan mimpi-mimpi lainnya, katanya mimpi itu buah dari tidur kita, jadi mimpi itu ada yang Allah kasihkan untuk kita, ada yang dari syaitan, dan ada mimpi yang memang sedang terjadi sama diri kita, yang terakhir ini contohnya kaya besok kita mau interview kerjaan, eh tau nya waktu malem sampe terbawa mimpi gitu sama kita, nah... mimpi-mimpi yang manusia hadapi itu pastinya beda-beda yah...karena setiap kepala punya pikiran masing-masing dan pendapat masing-masing, otomatis mimpi dan impian masing-masing juga kadang beda, meski pasti ada yang mengalami kesamaan yah. Menyinggung mimpi-mimpi manusia itu pasti banyak sekali yang di impikan, karena manusia adalah makhluk yang diberikan hasrat, dan hasrat itu pastinya ingin dipenuhi kan.., meski hasilnya kadang terpenuhi atau tidak, dan pencapaiannya ada yang dengan usaha maksimal atau biasa-biasa saja, jadi teringat mimpi 15 tahun yang lalu ketika b

Dapur

Apa yang kita pikirkan ketika mendengar kata dapur, pastinya bayangan kompor, panci, dan perkakas alat memasak plus bumbu- bumbu beranekaragam yang menghiasi rak dapur, daan.... tidak ketinggalan koki cantik emak-emak yang rela berlama-lama bau minyak, betulkan? Meski sudah banyak sih kaum adam yang sudah pintar turun dapur, tapi emak-emak pastinya juara yah...enak ga enak masakannya kudu bin harus nyemplung ke dapur, bisa ga bisa kudu nyicip rasanya kecepretan minyak panas, :D. Sejak sd mamah saya udah sering ngenalin sama hal-hal yang berbau dapur, cara masak nasi ga pake ricecooker, ngipasin nasi sebelum siap dihidang, meski cuma yang ringan-ringan saja, tapi itu masih membekas dimemori saya, sebulan sebelum tamat sd mamah yang selalu mengajarkan saya bagaimana menjadi seorang perempuan dipanggil oleh sang kholik, padahal ilmu tentang keputrian baru sampe gemana beres-beres rumah aja, masak baru sampe masak nasi, sedih bukan main ketika itu, tapi hikmah besar banyak sekali saya dap

Me time

Kira-kira emak emak kalau punya waktu "me time" pada ngapain yah...? Pastinya beragam acara dan kegiatan yah yang dilakuin emak-emak, alias mumpung nih..., mumpung anak sekolah, mumpung bayi bobo, mumpung adek anteng dan mumpung lainnya, betulkan... tapi baca status "me time" emak-emak yang lain ada loh yang sengaja menyediakan waktu untuk "me time" entah mingguan atau bulanan, hebat plus seneng banget kalau bisa begitu, ada yang "me time" nya ke salon, jalan-jalan, shopping cantik... Alhamdulillah, sebagai emak-emak memang butuh hal-hal begitu sendirian tanpa harus diribetin dengan urusan domestik, katanya sih untuk menjaga kewarasan... tapi... it's true emak-emak..., kalo kita merasa lelah, cape, suntuk atau buete banget karena urusan rumah yang tak pernah berujung, anak-anak sholeh dan sholehah minta perhatian lebih, suami pun layaknya anak bungsu meminta juga perhatiannya :), belum lagi dompet tipis..hahay... stay calm mom... yuk kita cip