Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2015

Ied mubarak 1436

Ini kali kedua saya dan keluarga idul fitri di pasir pangaraian rokan hulu, karena sudah terbiasa berjauhan dengan sanak saudara sejak masa kuliah lalu menikah, keadaan itu telah menjadikan saya lebih kuat, karena tidak selamanya juga kita akan dikelilingi saudara, tetapi tidak dipungkiri juga rasa rindu itu selalu ada, ingin bareng mereka yang sama-sama sedang berkumpul, dan saya bersyukur sekali banyak teman yang bisa saling berbagi cerita disini. Tahun depan entah mau berlebaran dimana, bagiku mau dimana saja tetap berharap selalu dikelilingi orang orang sholeh. Aamiiin

Rasulullah saw pendidik teladan

Allah menegaskan bahwa telah ada pada diri rasulullah saw suri tauladan yang baik bagimu yaitu bagi orang yang mengharap rahmat Allah dan kedatangan hari akhir dan dia banyak menyebut Allah. sebagai umat nabi muhammad kita telah mengakui bahwa rasulullah saw adalah tauladan kita dalam segala peri kehidupan,  bahkan dr. michel hert yang non muslim pun mengakui bahwa nabi kita adalah tokoh pd peringkat pertama dari 100 orang yang mempengaruhi didunia,  tidak mungkin tanpa alasan beliau menuliskannya dalam bukunya tersebut , menurutnya nabi kita adalah Satu-satunya Manusia yang Meraih Keberhasilan Spektakuler. Dia menyiarkan risalah islam hingga menjadi agama terbesar di muka bumi ini. Kini, setelah belasan abad  kepergian Muhammad, pengaruhnya tetap eksis dan pengikutnya terus bertambah. ia pun menuturkan bahwa sinergi antara agama dan dunia yang diajarkan Muhammad itulah yang mendorongnya memilih Muhammad sebagai tokoh pertama di antara deretan nama manusia yang paling berpengaruh